CERITA-CERITA DI BALIK SUPERSEMAR

Edisi: 03/16 / Tanggal : 1986-03-15 / Halaman : 12 / Rubrik : NAS / Penulis :


DUA puluh tahun yang lalu, 11 Maret 1966, sejarah Indonesia mengalami titik balik. Sebuah rezim mulai runtuh. Dan sebuah babak baru lahir. Instrumen yang mengubah sejarah itu cuma secarik kertas, yang ditandatangani Presiden Soekarno hari itu: Surat Perintah Sebelas Maret, biasa disingkat Supersemar.

Lewat surat itu Presiden Soekarno memberikan wewenang kepada Letjen Soeharto, waktu itu Menteri Panglima Angkatan Darat, untuk mengambil "segala tindakan yang dianggap perlu untuk terjaminnya keamanan dan ketenangan serta kestabilan jalannya pemerintahan dan jalannya Revolusi". Lewat surat itulah kekuasaan Presiden Soekarno mulai terkikis. Dan Jenderal Soeharto muncul sebagai pimpinan nasional yang baru. Bersamaan dengan itu, lahir juga Orde Baru.

Bisa dimengerti bila banyak yang mengira peristiwa yang bersejarah itu akan diperingati secara istimewa. Namun, tahun ini tampaknya tidak ada acara yang luar biasa. Yang ada cuma Seminar 20 Tahun Orde Baru yang diselenggarakan oleh Yayasan Pembangunan Pemuda Indonesia, sebuah lembaga yang didirikan para tokoh dan eksponen 1966.

Tiadanya peringatan istimewa mungkin karena pengemban Supersemar itu, Presiden Soeharto, telah beberapa kali menolak prakarsa untuk memperingati hari lahir Supersemar secara besar-besaran. "Ini untuk menghindarkan timbulnya mitos terhadap peristiwa itu, atau dapat pula menimbulkan mitos kepada diri saya," kata Presiden pada 1971.

Menjelang 11 Maret 1971 itu Presiden Soeharto untuk pertama kali menjelaskan latar belakang dan sejarah lahirnya Supersemar karena, katanya, rakyat Indonesia memang berhak mengetahuinya. "Supersemar merupakan bagian sejarah yang sangat penting untuk meluruskan kembali perjuangan bangsa dalam mempertahankan cita-cita kemerdekaan dan memberi isi kemerdekaan," ujarnya. Intisari penjelasan Kepala Negara: ia tidak pernah menganggap SP 11 Maret itu sebagai tujuan untuk memperoleh kekuasaan mutlak. "Surat Perintah 11 Maret juga bukan merupakan alat untuk mengadakan kup secara terselubung," katanya tegas.

Supersemar memang peristiwa yang bersejarah. Ada yang menyebutnya "tonggak sejarah Orde Baru", atau "Momentum Orde Baru". Presiden Soeharto sendiri menyebutnya "Awal Perjuangan Orde Baru". Meski telah beberapa kali dilakukan usaha merekonstruksikan peristiwa itu, antara lain pada 1976 oleh Pusat Sejarah ABRI yang waktu itu dipimpin Nugroho Notosusanto (almarhum), masih sering terjadi kesimpangsiuran mengenai peristiwa penting itu. Misalnya yang terjadi pada 1982, tatkala muncul kisah lahirnya Supersemar versi Hasjim Ning, yang kemudian dbantah sendiri oleh pengusaha tersebut.

Tampaknya, belum semua hal terungkap seputar kelahiran Supersemar. Bukan cuma itu saja. Di sana-sini masih ada cerita yang tidak klop. Mungkin pelacakan secara lengkap perlu dilakukan, mumpung banyak pelakunya masih ada. Surat asli Supersemar sendiri kabarnya hingga kini masih hilang. Maklum, di saat itu keadaan cukup kacau hingga mungkin kesadaran mendokumentasi masih kurang.

TEMPO juga berusaha melacak peristiwa bersejarah itu, yang terbeber berikut ini.

Istana Bogor, Jumat 11 Maret 1966. Deru suara helikopter memecah keheningan Istana sekitar pukul 11 siang. Helikopter Bell kepresidenan mendarat di lapangan Istana. "Kok siang-siang begini datang, biasanya 'kan sore," pikir Ny. Hartini Soekarno sambil keluar pavilyun Istana menjemput suaminya. Presiden Soekarno tiap Jumat sore memang menginap di Istana Bogor, dan kembali ke Istana Merdeka Senin pagi. Dengan dikawal Brigjen Sabur, ajudan Presiden sekaligus Komandan Resimen Cakrabirawa (satuan pengawal presiden), Bung Karno, yang berpakaian uniform presiden warna abu-abu, memasuki pavilyun. Ia memakai pici, dan tak lupa membawa tongkatnya.

"Pagi-pagi kok sudah ada di Bogor, Mas," ucap Ny. Hartini. Bung Karno, yang datang dengan muka keruh, hanya menjawab pendek, "Tien, keadaan genting." Soekarno kemudian masuk kamar, berganti pakaian. Ia sembahyang lohor dan makan siang. Menu siang itu: sayur lodeh, tahu, dan tempe -- makanan kesukaan Bung Karno. "Bapak hanya makan sedikit. Kelihatannya nafsu makannya tidak baik," cerita Ny. Hartini.

Selesai makan siang, Soekarno beristirahat. Saat itu sekitar pukul satu siang. Tak lama kemudian deru helikopter yang mendarat menggemuruh lagi. Isinya Wakil Perdana Menteri (Waperdam) I Subandrio dan Waperdam III Chaerul Saleh. "Mereka menuju pavilyun saya, yang terletak di sebelah kiri pavilyun Bung Karno, dan saya persilakan duduk. Pak Sabur datang dan berbicara dengan mereka. Ia lalu mengantar mereka ke pavilyun yang disediakan untuk tamu," kata Mangil Martowidjojo, yang saat itu menjabat Komandan Detasemen Kawal Pribadi Resimen Cakrabirawa.

Sekitar pukul 2, sebuah helikopter mendarat lagi. Kali ini yang turun Menteri Veteran Mayjen Basoeki Rahmat, Menteri Perindustrian Ringan Brigjen Jusuf, dan Pangdam V Jaya Brigjen Amirmachmud. Semuanya berseragam militer. Mereka langsung menuju pavilyun tempat pengawal, dan disambut Sabur. "Bur, kami datang ingin ketemu Bapak," kata Basoeki Rahmat. Sabur…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

S
Setelah Islam, Kini Kebangsaan
1994-05-14

Icmi dikecam, maka muncul ikatan cendekiawan kebangsaan indonesia alias icki. pemrakarsanya adalah alamsjah ratuperwiranegara, yang…

K
Kalau Bukan Amosi, Siapa?
1994-05-14

Setelah amosi ditangkap, sejumlah tokoh lsm di medan lari ke jakarta. kepada tempo, mereka mengaku…

O
Orang Sipil di Dapur ABRI
1994-05-14

Sejumlah pengamat seperti sjahrir dan amir santoso duduk dalam dewan sospol abri. apa tugas mereka?