
Menguak Kasus Penembakan Pelayan Kafe Hotel Hilton
JAKARTA--Aksi penembakan mewarnai malam pergantian tahun di Hotel Hilton Jakarta kemarin. Penembakan terjadi di Club and Lounge Fluid yang menewaskan salah seorang pelayan klub tersebut, Yohannes Berkmans Natong, 28 tahun. Mahasiswa Universitas Bung Karno yang biasa disapa Rudi itu tewas dengan luka tembak di pelipis kanan hingga tembus leher kiri. Menurut sumber Tempo di Kepolisian Daerah Metro Jaya, penembakan itu diduga melibatkan Adiguna Sutowo, adik pengusaha Pontjo Sutowo. Hingga berita ini diturunkan, Adiguna masih diperiksa di Kepolisian Resort Jakarta Pusat. Sumber ini menambahkan, Adiguna tadinya diperiksa di Kepolisian Sektor Tanah Abang. "Tapi, karena melibatkan orang kuat, jadi diperiksa di Polres (Jakarta Pusat)," katanya. Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Tjiptono membenarkan bahwa orang yang diperiksa itu adalah Adiguna Sutowo. Adiguna, kata Tjiptono, hingga semalam masih menjalani pemeriksaan penyidik Polres Jakarta Pusat. "Tapi masih dugaan pelaku. Saat ini masih diperiksa," kata Tjiptono. Hingga saat ini, kata dia, polisi sudah memeriksa empat saksi.
Keywords :Menguak Kasus Penembakan Pelayan Kafe Hotel Hilton,
-
Downloads :0
-
Views :148
-
Uploaded on :24-12-2023
-
PenulisPDAT
-
Publisher
TEMPO Publishing -
EditorTim Penyusun PDAT: Ismail, Asih Widiarti, Dani Muhadiansyah, Evan Koesumah
-
SubjekHukum
-
BahasaIndonesia
-
Class-
-
ISBN-
-
Jumlah halaman63
Menguak Kasus Penembakan Pelayan Kafe Hotel Hilton
Alamat
PDAT Gedung Tempo Jl. Palmerah Barat No. 8 Jakarta 12210
Kontak
Phone / Fax: 62-21 536 0409 (ext. 321) / 62-21 536 0408
WA : 62 838 9392 0723
Email : [email protected]
Support
Support Datatempo