Revolusi Penting Teknologi Ponsel Dimulai Sejak 2005

FITUR apa yang diinginkan orang menyangkut telepon seluler di masa depan? Sebuah survei menemukan, pengguna teknologi bergerak memiliki pilihan dan selera beragam. Sebagian besar responden, menurut lembaga riset In-Stat, menginginkan ponsel yang berkemampuan Wi-Fi dan Skype, aktivasi suara untuk meng-input teks, pemetaan jalan, dan rute lalu-lintas. Sebagian kecil lainnya menginginkan ponsel bisa menjadi dompet digital dan perangkat yang berfungsi untuk menikmati siaran televisi. Sebagaimana yang kita ketahui, sejumlah ponsel pintar saat ini sudah memiliki kemampuan Wi-Fi (wireless fidelity) dan bisa digunakan di hotspot yang kini sudah bertaburan di mana-mana. Akses Internet berpita-lebar nirkabel ini memang sangat menarik dan menjadi layanan nilai tambah bagi tempat-tempat publik tertentu dengan cara menyediakan layanan secara gratis bagi para pengunjung. Selain Wi-Fi, ikon teknologi informasi lain yang juga menyita perhatian adalah kehadiran peranti lunak Skype.

Keywords :
Revolusi Penting Teknologi Ponsel Dimulai Sejak 2005,
  • Downloads :
    0
  • Views :
    58
  • Uploaded on :
    24-12-2023
  • Penulis
    PDAT
  • Publisher
    TEMPO Publishing
  • Editor
    Tim Penyusun PDAT: Ismail, Asih Widiarti, Dani Muhadiansyah, Evan Koesumah
  • Subjek
    Ilmu Dan Teknologi
  • Bahasa
    Indonesia
  • Class
    -
  • ISBN
    -
  • Jumlah halaman
    60
Revolusi Penting Teknologi Ponsel Dimulai Sejak 2005
  • PDF Version
    Rp. 85.000

Order Print on Demand : Print on Demand (POD)