Film Batman Yang Jantan dan Penuh Dendam

SANG Manusia Kelelawar mengepakkan sepasang sayapnya; seluas langit, menutupi seluruh Gotham City. Batman kemudian menunjukkan kepada dunia—bukan hanya kepada penduduk Gotham—bagaimana ia memulai wujudnya sebagai Manusia Kelelawar, Kesatria Malam yang mencari kebenaran…. Demikianlah sutradara Christopher Nolan memulai dongeng klasik ini. Sementara empat serial Batman sebelumnya (dua yang pertama diperankan oleh Michael Keaton, kemudian Val Kilmer, dan yang terakhir adalah George Clooney) hanya menyentuh masa kecil kelam Bruce Wayne dengan adegan kilas balik, kini Christopher Nolan memilih mengisahkan bagaimana Wayne memutuskan mengubah dirinya menjadi The Dark Knight, Kesatria Manusia Kelelawar yang menumpas kejahatan; bagaimana akhirnya dia ”terpaksa” menempuh gaya seorang vigilante, seseorang yang menggunakan hukum jalanan karena merasa hukum formal di kotanya tak terselenggara karena seluruh perangkatnya—dari polisi hingga ke hakim—mudah disuap oleh mafia Carmine Falcone. Superhero Batman itu, menurut Bob Kane yang empunya kisah, tak terjadi begitu saja. Semuanya memiliki sebab dan kisah....

Keywords :
Film Batman Yang Jantan dan Penuh Dendam,
  • Downloads :
    0
  • Views :
    36
  • Uploaded on :
    24-12-2023
  • Penulis
    PDAT
  • Publisher
    TEMPO Publishing
  • Editor
    Tim Penyusun PDAT: Ismail, Asih Widiarti, Dani Muhadiansyah, Evan Koesumah
  • Subjek
    Seni & Hiburan
  • Bahasa
    Indonesia
  • Class
    -
  • ISBN
    -
  • Jumlah halaman
    60
Film Batman Yang Jantan dan Penuh Dendam
  • PDF Version
    Rp. 75.000

Order Print on Demand : Print on Demand (POD)