Tanggapan dari Syahril Sabirin
Edisi: 18/32 / Tanggal : 2003-07-06 / Halaman : 06 / Rubrik : SRT / Penulis : Sabirin, Syahril, ,
PADA waktu saya membaca tulisan yang berjudul Setelah Pensiun mengenai diri saya dalam Majalah TEMPO Edisi 23-29 Juni 2003, sungguh sulit mempercayai bahwa yang saya baca itu adalah tulisan di dalam Majalah TEMPO. Di dalam benak saya, Majalah TEMPO merupakan majalah yang begitu bergengsi dan punya reputasi sebagai penerbitan yang hanya memuat berita berdasarkan hasil investigasi yang mendalam, dan bersih dari berita gosip atau fitnah seperti artikel Setelah Pensiun itu.
Sebenarnya, ketika saya diwawancarai per telepon oleh wartawan TEMPO mengenai issue (gosip) yang didengar oleh TEMPO, sudah saya jelaskan kepada wartawan tersebut duduk masalah yang sesungguhnya, yang tampaknya dapat dipahami oleh wartawan tersebut. Tapi tulisan yang muncul tetap saja menjurus pada gosip dan fitnah.
Dalam wawancara tersebut, saya tanyakan kepada wartawan TEMPO siapa yang merupakan sumber gosip itu, apakah dari luar ataukah dari dalam Bank Indonesia. Wartawan TEMPO mengatakan bahwa sumbernya adalah seorang pengamat dari luar Bank Indonesia. Setelah saya sebut nama-nama pengamat yang sering menyerang BI, ia mengiyakan ketika saya sebut nama seorang pengamat yang menjadi pejabat tinggi di masa Gus Dur. Setelah mengetahui sumber gosip itu, saya katakan kepada wartawan TEMPO bahwa saya tidak heran kalau sumbernya adalah orang tersebut, karena orang ini pula yang menjadi alat Gus Dur menghantam saya pada waktu Gus Dur berkuasa tahun 2000 dan 2001 yang lalu. Orang ini telah beberapa kali pula memfitnah saya mengenai berbagai hal.
Mengenai tulisan Setelah Pensiun itu sendiri, ada beberapa hal yang perlu saya jelaskan:
1. Apakah begitu aneh jika seorang mantan pejabat memerlukan waktu tiga atau empat minggu untuk membersihkan bekas kantornya? Pertanyaan itu menjadi bertambah relevan untuk seorang mantan pejabat yang selama lima setengah tahun menjabat tidak pernah sepi dari kesibukan, dari penanganan krisis moneter dan perbankan sampai menghadapi…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
Koreksi LIPI
2007-10-28Dalam artikel ”bersiaga menunggu lin du”, tempo 1-7 oktober, tertera di peta ke terangan ”zona…
Klarifikasi Singapura
2007-10-28Menteri pertahanan juwono sudarsono dalam wawancara dengan tempo, edi si 1-7 oktober 2007, mengatakan bahwa…
Tanggapan Jiwasraya
2007-10-28Menanggapi surat bapak leo d. rus tyanto di tempo edisi 7 oktober dengan judul ”jiwasraya…