Alternatif Segar Di Antara Yang Rombengan

Edisi: 11/27 / Tanggal : 1998-12-21 / Halaman : 64 / Rubrik : TV / Penulis : Chudori, Leila S. , ,


MENCARI PELANGI
Sutradara : Harry Dagoe Suharyadi
Skenario : Rayya Makarim
Ide Cerita : Rayya Makarim dan Shanty Harmayn
Pemain : Oppie Andaresta
Stasiun : Anteve
Produksi : PT Iguana Imaji Media

DUNIA Ganang adalah sebuah dunia penuh warna. Di antara kumuhnya
stasiun kereta api, sampah, dan hitamnya semir sepatu, Ganang
punya keinginan untuk mencari "merah-kuning-hijau" dalam hidup,
dengan caranya sendiri: mendongeng kepada pengunjung stasiun.
Bersama adiknya, yang keriting, cantik, dan setia menemaninya
itu, Ganang berkisah tentang "seorang perempuan yang cantik
jelita mendekatiku...,dia beri aku payung warna-warni...," yang
berputar-putar sendiri. Begitu asyik, begitu tenggelam Ganang
dalam kisahnya sendiri, ia tak menyadari ketika pendengarnya
meninggalkan dia dengan sekeping uang untuk membayar jasa
menyemir sepatu. Ia putus asa. Tak seorang pun sudi mendengarkan
kisah-kisahnya yang menarik.…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

M
Maria Mercedes
1994-05-14

Maria mercedes, opera sabun dari meksiko digemari pemirsa televisi di indonesia. tayangan sejenis banyak diminati…

R
Ruang Keluarga
1994-04-30

Televisi mendominasi ruang keluarga. tayangannya mendapat sambutan negatif-positif. layar kaca ini dianggap bisa membodohi pemirsa,…

B
Berita dan Pemirsa
1994-05-28

Siaran berita televisi mempengaruhi pemirsa. persoalannya, acara itu nilai obyektifitasnya tidak lagi ditentukan oleh dirinnya…