Tapal Kuda Masih Emoh Megawati
Edisi: 36/36 / Tanggal : 2007-11-04 / Halaman : 54 / Rubrik : LIPSUS / Penulis : Zulkifli, Arif , Setyarso, Budi , Susanto, Elik
Tiga tahun lalu, dalam pemilihan presiden, Susilo Bambang Yudhoyono memang menguasai Jawa Timur. Tapi, survei terbaru Lembaga Survei Indonesia dan Pusat Studi Demokrasi dan Hak Asasi Manusia (Pusdeham), Surabaya, menunjukkan bahwa popularitas Megawati meroket di provinsi sebelah timur di Jawa ini. Megawati banyak unggul di daÂerah subkultur Mataraman dan subkultur Arek, tapi masih tertinggal oleh SBY di subkultur Tapal Kuda.
Para ahli biasanya membagi Jawa Timur dalam tiga subkultur itu. Subkultur Mataraman di bagian barat Jawa Timur, pada umumnya terdiri dari kaum abangan. Subkultur Tapal Kuda di timur kebanyakan merupakan kaum santri. Karena wilayah yang melingkupinya mirip ladam, daerah itu sering disebut sebagai Tapal Kuda. Sementara itu, subkultur Arek berada di tengah dan memiliki watak sosial yang lebih egaliter.
Dengan komposisi seperti itu, wajar jika Megawati unggul di subkultur Mataraman. Sudah lama daerah ini memang menjadi basis kaum nasionalis. Pada pemilihan umum 1955, PNI dan PKI unggul di kawasan ini. Situasi memang berubah pada Orde Baru, tapi pada pemilu pascareformasi, komposisinya kembali mirip pemilu 1955. PDI Perjuangan, unggul di subkultur ini. Hasil survei Pusdeham pada Agustus lalu juga menunjukkan kecenderungan yang sama. Megawati juga unggul di sejumlah kabupaten/kota di subkultur Arek.
Walau demikian, Megawati juga tetap gagal menaklukkan subkultur Tapal Kuda, sebagaimana yang terjadi…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
Merebut Kembali Tanah Leluhur
2007-11-04Jika pemilihan presiden dilakukan sekarang, megawati soekarnoputri akan mengalahkan susilo bambang yudhoyono di kota blitar.…
Dulu 8, Sekarang 5
2007-11-04Pada tahun pertama pemerintahan, publik memberi acungan jempol untuk kinerja presiden susilo bambang yudhoyono. menurut…
Sirkus Kepresidenan 2009
2007-11-04Pagi-pagi sekali, sebelum matahari terbit, email membawa informasi dari kakak saya. dia biasa menyampaikan bahan…