Wisata Panjang Umur di Pulau Giliyang

Edisi: 19/42 / Tanggal : 2013-07-14 / Halaman : 08 / Rubrik : JTM / Penulis : Agus Supriyanto, Musthofa Bisri,


Kesejukan langsung menyergap begitu kaki menginjak Desa Bancamara di Pulau Giliyang, Kecamatan Dungkek, Sumenep. Deretan pohon plembang yang menghijau di sepanjang jalan desa menghalau terik mentari bulan Juli. \"Masih ada tempat yang lebih sejuk dari ini,\" kata Salwi, 44 tahun, warga setempat, kepada Tempo, Selasa pekan lalu.

Tempat paling sejuk yang dimaksud Salwi ada di Dusun Beneteng, sekitar dua kilometer ke arah timur Dermaga Sumiran di Desa Bancamara. Jalan utama desa hanya selebar satu setengah meter beraspal tipis dan banyak lubang meski baru diaspal pada 2008. Di dusun inilah Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) pertama kali mengukur kandungan oksigen kawasan tersebut pada 1996, dengan hasil di atas normal.

Tidak mudah menemukan \"sumber\" oksigen tersebut. Tidak ada petunjuk apa pun yang dipasang. Warga hanya menandai lokasi dengan sebutan trebung atau pohon siwalan. Di situ memang ada dua pohon siwalan atau lontar berjejer persis di pinggir jalan Dusun Beneteng berseberangan dengan rumpun bambu. Menurut penduduk setempat, dulu ada patok dipasang di sana sebagai penanda. \"Setiap orang Jakarta ke sini pasti langsung ke bawah trebung itu,\" ujar Paina, 35 tahun, warga Beneteng.

Misnawi, bekas Kepala Dusun Beneteng, mengakui banyak warganya yang hidup hingga usia 90-100 tahun. Hingga tersiar kabar Giliyang punya sumber oksigen ajaib, yang menyembuhkan asma. Para penderita yang datang dari luar daerah berdiri dua-tiga jam dengan terus menghirup sebanyak mungkin oksigen. \"Biasanya satu pasien hanya dua kali datang, setelah itu tidak balik lagi. Mungkin sembuh,\" tutur Misnawi.

Faikurrahman, pelancong dari…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

L
Lumpur Penguras Duit Negara
2013-01-06

Negara harus mengeluarkan uang lebih banyak lagi untuk korban lumpur lapindo setelah mahkamah konstitusi menolak…

K
Keyko, Ratu Muncikari dari Surabaya
2013-01-06

\"ratu muncikari\" yunita alias keyko, 34 tahun, memiliki bisnis prostitusi rapi, sistematis, dan terorganisasi. di…

L
Lagi-lagi Pasar Turi
2013-01-06

Pasar turi lama, pusat bisnis di kota surabaya, tinggal kenangan. dengan terbakarnya gedung pasar turi…