Abon Yummy buat Bayi

Edisi: 49/42 / Tanggal : 2014-02-09 / Halaman : 08 / Rubrik : JTM / Penulis : Dwi Wiyana, David Priyasidharta,


Namanya Arjuna. Sejak berusia tujuh bulan dan belum punya gigi, ia sudah menggemari abon ikan yang diberikan ibunya, Purwantiyas Dianita. Hingga kini usianya setahun, Arjuna sehat-sehat saja. Abon ikan kesukaannya tak pernah menyangkut di tenggorokan, apalagi membuatnya tersedak. Dalam penyajiannya, abon ikan itu dicampur dengan nasi tim dan kuah kaldu.

"Pertama kali mencoba, Arjuna langsung suka," kata Dianita kepada Tempo, Senin pekan lalu. Sukses membuat Arjuna gemar makan abon ikan, warga Perumahan Sukodono Permai, Kabupaten Lumajang, ini ganti "menggarap" kakaknya, Satria. Dengan sedikit tipu-tipu, begitu ia mengaku terus terang, akhirnya Satria, kini 3 tahun, juga menyukai abon itu. "Praktis dan mudah dibawa ke mana-mana, terutama kalau sedang perjalanan jauh," ujar Dianita.

Abon ikan juga menjadi andalan Nurul Amaliya, warga Kota Surabaya. Sejak usia 8 bulan, putrinya, Kiya, sudah disuapi abon ikan. Bukan hanya abon ikan. Pada usianya yang ketiga tahun saat ini, Kiya juga sering mengkonsumsi abon daging sapi dan daging ayam. Abon diberikan sebagai makanan selingan saat Kiya bosan…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

L
Lumpur Penguras Duit Negara
2013-01-06

Negara harus mengeluarkan uang lebih banyak lagi untuk korban lumpur lapindo setelah mahkamah konstitusi menolak…

K
Keyko, Ratu Muncikari dari Surabaya
2013-01-06

\"ratu muncikari\" yunita alias keyko, 34 tahun, memiliki bisnis prostitusi rapi, sistematis, dan terorganisasi. di…

L
Lagi-lagi Pasar Turi
2013-01-06

Pasar turi lama, pusat bisnis di kota surabaya, tinggal kenangan. dengan terbakarnya gedung pasar turi…