Magnet Investasi Kota Wali

Edisi: 23/46 / Tanggal : 2017-08-06 / Halaman : 74 / Rubrik : LIPSUS / Penulis : TIM LIPSUS, ,


Lahan yang sebagian besar masih kosong itu terhampar di pinggir Jalan Raya Semarang-Demak Kilometer 9, Jawa Tengah. Di pintu masuk, hanya ada pos petugas pengamanan. Tak ada papan nama atau penanda lain yang menunjukkan lahan itu kelak akan menjadi Kawasan Industri Jateng Land. ¡±Targetnya akhir tahun ini tiga perusahaan mulai membangun pabrik di kawasan ini,¡± kata Setyo Adi Paminto, Kepala Operasi PT Jateng Land, Rabu tiga pekan lalu.

PT Jateng Land membebaskan lahan di Desa Batu, Kecamatan Karang Tengah, Kabupaten Demak, itu sejak 2013. ¡±Separuh lebih lahan sudah dibebaskan dari target 300 hektare,¡± kata Ferry Firmawan, komisaris PT Jateng Land. Sejauh ini perusahaan itu sudah menguruk sekitar 150 hektare lahan.

Berdasarkan Rencana Tata Ruang Wilayah Demak 2011, lahan yang dibebaskan merupakan area industri. PT Jateng Land, yang ditunjuk untuk mengelola kawasan industri tersebut, mengurus perizinan sejak 2014 dan kelar pada Desember 2016. ¡±Kawasan ini sangat strategis. Kami yakin banyak investor yang tertarik,¡± kata Ferry.

Berada di bibir jalan raya, kawasan Jateng Land berjarak 25 kilometer dari Bandar Udara Ahmad Yani, Semarang. Kawasan ini juga hanya berjarak 15 kilometer dari Pelabuhan Tanjung Emas dan 20 kilometer dari stasiun kereta api Cawang. ¡±Kalau jalan tol sudah jadi, aksesnya akan lebih…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

M
Merebut Kembali Tanah Leluhur
2007-11-04

Jika pemilihan presiden dilakukan sekarang, megawati soekarnoputri akan mengalahkan susilo bambang yudhoyono di kota blitar.…

D
Dulu 8, Sekarang 5
2007-11-04

Pada tahun pertama pemerintahan, publik memberi acungan jempol untuk kinerja presiden susilo bambang yudhoyono. menurut…

Sirkus Kepresidenan 2009
2007-11-04

Pagi-pagi sekali, sebelum matahari terbit, email membawa informasi dari kakak saya. dia biasa menyampaikan bahan…