Sesungguhnya Tidak Gersang
Edisi: 21/02 / Tanggal : 1972-07-29 / Halaman : 24 / Rubrik : FL / Penulis :
MOCHTAR Lubis djuga terdjun kedunia film. Tapi ia bukan orang
baru, sebab meskipun tidak setjara aktif beberapa tahun silam ia
pernah menulis buku mengenai tehnik penulisan skenario. Dan
karena tjerita jang difilmkan adalah novel Mochtar Lubis, djuga,
maka orangpun semakin tertarik untuk melihat bagaimana djadinja
kalau wartawan terkenal itu menulis skenario dari tjeritanja
sendiri. Tentu lebih menarik lagi kalau tjalon penonton djuga
tahu bahwa dalam film jang bernama Tanah Gersang itu djuga
Mochtar muntjul sebentar, disamping korannja Indonesia Raya,
jang berkali-kali kebagian tembakan lensa.
; Bangla Desh. Bagi jang belum sempat membatja novel Tanah Gersang
(terbitan PT Pembangunan), tidak salah kalau diberitahu bahwa
tjerita itu berkisah tentang sebuah keluarga jang berantakan
alias broken home. Seperti djuga dalam novelnja Sendja Di
Djakarta, disinipun Mochtar menuding kegiatan partai politik
sebagai sumber kekatjauan, sehingga sang ajah Maimun Habsjah
(awas, bukan Duta Besar Indonesia di Bangla Desh), selalu tidak
dirumah, meskipun koran achirnja memberitakan perkawinannja jang
kesekian kali. Bahwa anak mereka kemudian mendjadi djalang, itu
tentu logis. Tjuma jang agak sukar dimengerti, adalah berbedanja
tindakan. dan dialog sang anak, Djoni (Darto As) dalam hal
kriminalitas jang dilakukannja. Didepan kedua temannja, Sukandar
(Dadi…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
Sebuah Film untuk Mutiari dan Lain-Lain
1994-04-30Sutradara: jim sheridan. skenario: terry george, jim sheridan. aktor: daniel day-lewis, emma thomson, pete postlethwaite.…
Madonna, Kejujuran dan Ketelanjangan
1994-01-22Sutradara: alek keshishian. produksi: propaganda film. resensi oleh: leila s chudori
Robin Hood Pelesetan
1994-01-22Sutradara: mel brooks. skenario: mel brooks, evan chandler, david shapiro. pemain: cari elwes, richar lewis,…