Potret Pembangunan
Edisi: 36/03 / Tanggal : 1973-11-10 / Halaman : 21 / Rubrik : DH / Penulis :
SEBAGAI sebuah kabupaten di ujung paling barat propinsi Nusa
Tenggara Barat, konon Lombok Barat terbilang maju dibanding
kabupaten lainnya di NTB. Boleh jadi ini dimungkinkan oleh
posisi kota besar yang numplek di kabupaten ini: mulai Mataram
ibukota propinsi di samping pusat pemerintahan, juga merupakan
kota pendidikan plus universitas. Cakranegara sebagai pusat
dagang dan kota paling ramai di seantero NTB, penuh toko, juga
gelandangan dan tak ketinggalan kupu-kupu malam. Kota pelabuhan
Ampenan pelabuhan Lembar dan lapangan udara Rembiga juga
bercokol di kabupaten Lonbok Barat ini. Boleh dikatakan tiga
perempat jumlah objek wisatawan NTB teronggok di Lombok Barat.
Ada lebih kurang setengah lusin harta budaya eks kerajaan Hindu
(Bali) yang dapat dilongok di sini. Seperti Taman Narmada, Taman
Suranadi, Taman Lingsar, Taman Mayura, Pura Miru, Pura Batu
Bolong dekat pantai menghadap ubun-ubun Gunung Agung di Bali,
Pura Bukit Pangsung dan lainlain. Nampaknya sisa peninggalan
nenek moyang yang Hindu ini kini diharapkan bakal menggiurkan
bagi turis asing buat berdatangan ke sana. Tentunya di samping
itu ada pula obyek khas Lombok maupun Sumbawa yang lain, yaitu
Tetebatu, Danau Segara Anak, Pantai Nyale -- di Lombok tengah
dan timur, Pulau Moyo, Gunung Tambora…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
HORMAT BENDERA, DUA KALI SEHARI
1985-02-02Semua siswa diwajibkan memberi hormat bendera merah putih sebelum dan sesudah pelajaran. selain memasang wayang…
ANCAMAN-ANCAMAN DARI PUNCAK
1985-01-26Tanah di kawasan puncak menjadi labil dan kualitas serta kuantitas air menjadi merosot. presiden meminta…
ANTRE BEBAS BH DI JAWA TENGAH
1984-04-21Beberapa kabupaten dan kotamadya di jawa tengah, di nyatakan bebas buta huruf.