Protokol Pelesiran Era Baru

Edisi: Edisi / Tanggal : 2020-05-30 / Halaman : / Rubrik : LAPUT / Penulis :


PEMBATASAN sosial berskala besar tak membuat Mahfud Ahyar bekerja dari rumah. Nyaris setiap hari tenaga hubungan masyarakat salah satu lembaga pemerintah itu berangkat ke kantornya yang terletak di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan. Ada sejumlah pekerjaan yang tak bisa dikerjakan dari luar kantor.
Ia tak mengubah kebiasaannya berangkat ke kantor: menumpang bus Transjakarta dari rumahnya di kawasan Kayu Putih, Jakarta Timur, hingga ke Stasiun Manggarai, lalu beralih ke kereta untuk turun di Stasiun Duren Kalibata—dan sebaliknya saat pulang. Perbedaannya, “Harus pulang tepat waktu karena jam operasi transportasi umum terbatas,” kata Mahfud pada Kamis, 28 Mei lalu.
Menurut Mahfud, sejumlah protokol memang diterapkan di moda transportasi yang ia tumpangi. Tapi tetap saja penerapannya kibang-kibut, apalagi saat jam padat. “Jarak aman antarpenumpang paling susah dikontrol. Kalau padat, masih berdesakan karena tak ada petugas,” ujarnya.
Pembatasan sosial juga tak mencegah Fahmi Ridho melakukan perjalanan di tengah pandemi. Wakil direktur salah satu perusahaan konstruksi di Bontang, Kalimantan Timur, ini beberapa kali terbang dari Balikpapan ke Jakarta dan sebaliknya. Fahmi merasakan ketatnya prosedur bepergian, seperti harus melampirkan undangan pertemuan, surat tugas, serta hasil rapid test. Pemeriksaan dokumen itu memperpanjang antrean di bandar udara. “Harus sudah di bandara empat jam sebelum jadwal penerbangan,”…

Keywords: PariwisataTransportasiNew Normal | Normal Baru
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

W
Willem pergi, mengapa Sumitro?; Astra: Aset nasional
1992-08-08

Prof. sumitro djojohadikusumo menjadi chairman pt astra international inc untuk mempertahankan astra sebagai aset nasional.…

Y
YANG KINI DIPERTARUHKAN
1990-09-29

Kejaksaan agung masih terus memeriksa dicky iskandar di nata secara maraton. kerugian bank duta sebesar…

B
BAGAIMANA MEMPERCAYAI BANK
1990-09-29

Winarto seomarto sibuk membenahi manajemen bank duta. bulog kedatangan beras vietnam. kepercayaan dan pengawasan adalah…