Nasib Muhaimin Iskandar dalam Pusaran Kasus Korupsi

Edisi: 3 Sept / Tanggal : 2023-09-03 / Halaman : / Rubrik : LAPUT / Penulis :


SEIRING dengan melejitnya nama Muhaimin Iskandar sebagai calon wakil presiden Anies Baswedan, muncul kasus korupsi yang dikaitkan dengannya. Pada Jumat, 1 September lalu, pelaksana tugas Deputi Penindakan dan Eksekusi Komisi Pemberantasan Korupsi, Asep Guntur Rahayu, memastikan akan memanggil semua pejabat yang terlibat dalam dugaan korupsi pengadaan sistem proteksi tenaga kerja Indonesia di Kementerian Ketenagakerjaan.KPK telah menggeledah ruangan di gedung A Kementerian Ketenagakerjaan pada Jumat, 18 Agustus lalu. Ruangan itu dulu ditempati Direktorat Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Luar Negeri. Adapun kasus yang diselisik terjadi pada 2012, saat Muhaimin menjadi Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi. “Semua pejabat di tempus (waktu kejadian) itu mungkin kami mintai keterangan,” ujar Asep.Tim KPK tak hanya menggeledah Kementerian Ketenagakerjaan. Pada akhir Agustus lalu, penyelidik juga menyatroni rumah salah satu calon anggota legislatif dari Partai Kebangkitan Bangsa, Reyna Usman, di Gorontalo. Saat kasus itu terjadi, Reyna menjabat Direktur Jenderal Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dan Transmigrasi. Muhaimin adalah Ketua Umum PKB.Saat menjadi Menteri Tenaga Kerja, Muhaimin juga pernah berurusan dengan komisi antirasuah. Pada 2011, KPK menciduk dua anak buah Muhaimin dan menyita duit Rp 1,5 miliar yang disimpan dalam kardus durian. Suap itu diduga bertujuan memuluskan pengucuran dana percepatan pembangunan infrastruktur daerah tertinggal di Kementerian Tenaga Kerja.

Muhaimin Iskandar menghadiri apel Laskar Aswaja di Jakarta, Maret 2012. Tempo/Amston Probel
Dalam persidangan terungkap, duit itu disebut akan disetorkan kepada Cak Imin—panggilan Muhaimin…

Keywords: Anies BaswedanMuhaimin IskandarGus DurPKBPemilu 2024Koalisi AniesPartai Kebangkitan BangsaMuhaimin
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

W
Willem pergi, mengapa Sumitro?; Astra: Aset nasional
1992-08-08

Prof. sumitro djojohadikusumo menjadi chairman pt astra international inc untuk mempertahankan astra sebagai aset nasional.…

Y
YANG KINI DIPERTARUHKAN
1990-09-29

Kejaksaan agung masih terus memeriksa dicky iskandar di nata secara maraton. kerugian bank duta sebesar…

B
BAGAIMANA MEMPERCAYAI BANK
1990-09-29

Winarto seomarto sibuk membenahi manajemen bank duta. bulog kedatangan beras vietnam. kepercayaan dan pengawasan adalah…