Nasib Rupiah Dan Penantian Kebijakan Prabowo

Edisi: 28 Apr / Tanggal : 2024-04-28 / Halaman : / Rubrik : SP / Penulis :


BANK INDONESIA akhirnya menaikkan suku bunga untuk mengobati pelemahan rupiah. Per 24 April 2024, suku bunga acuan BI yang kini bernama BI-7 Day Repo Rate atau BI-7DRR naik dari 6 persen menjadi 6,25 persen. Sebagai catatan penting, kenaikan bunga punya efek samping negatif: berisiko mengerem pertumbuhan ekonomi di sepanjang tahun ini.
Kendati BI sudah mengambil risiko itu, ternyata rupiah tak langsung menguat signifikan. Sehari sebelum bunga naik, nilai tukar rupiah memang sempat sedikit membaik, menyentuh 16.150 per dolar Amerika Serikat di pasar tunai. Namun esoknya rupiah kembali membal ke kisaran 16.200 per dolar. Seolah-olah inilah titik keseimbangan baru rupiah setelah BI Rate naik.
Kurs rupiah di kisaran 16.200 per dolar Amerika Serikat jelas masih terlalu jauh dari sasaran ataupun tingkat yang ideal bagi otoritas keuangan. Pemerintah, misalnya, menetapkan patokan kurs rupiah dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara tahun ini sebesar 15 ribu per dolar.…

Keywords: BI RateAPBNSuku BungaKurs RupiahPrabowo
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

J
Juara Berutang dari Pasar
2020-04-11

yopie hidayat
kontributor tempo

B
Banjir Minyak Menambah Masalah
2020-04-25

yopie hidayat
kontributor tempo

K
Kredibilitas Dolar Pertaruhan The Fed
2020-05-16

yopie hidayat
kontributor tempo