Orang Minang Di Djakarta

Orang Minang Di Djakarta DJIKA data statistik bisa dipertjaja, maka 1 diantara 10 penduduk Djakarta sekarang adalah orang asal Minang·kabau Dengan perbandingan itu bisa dimengerti djika "Minang" djuga turut membentuk wadjah ibukota ini. Berbitjara tentang djumlah, Dr. llamka misalnja bahkan berani berkata bahwa 80% chatib jang ada di Djakarta adalah orang Minang. Sementara Dr. Awaluddin Djamin seraja bcrsenda-gurau mengutip Marshal Green berkata 40% anggota DPRGR dulu adalah orang Minang. Akan tetapi menondjolnja orang Minang di Djakarta tidak hanja karena djumlahnja jang banjak itu, melainkan djuga karena dlnamika hidup mereka jang chas. Laporan Utama TEMPO kali ini mungkin akan sedikit mengedjutkan bagi Orang-orang Minang di Djakarta jang konon berdjumlah 7 djuta ltu atau barangkali djuga bagi 7 djuta orang Minang seluruhnja. Tapi lsma Sawitri jang oleh pimpinan redaksi ditugaskan mengerdjakan laporan utama ini dihinggapi kechawatiran seorang pcngamal. "Berbitjara tentang salU kelompok ethnis tidak setjara ilmiah melainkan setjara populer·". tulis lsma dalam notanja ketika menjerahkan naskah Iaporan utarna ini kepada pimpinan redaksi, "bisa memantjing keluar sentimen-sentimen. Rasa ingin tahu dari jang bersangkutan, setelah membatja seluruh laporan bisa berobah mendjadi ketidak-puasan".

Keywords :
Minang , Minangkabau , Padang ,
  • Views :
    790
  • Tanggal Upload :
    06-11-2012
  • Edisi
    45/01
  • Tanggal Edisi
    1972-01-15
  • Rubrik
    Full Edition
  • Copyright
    PT. TEMPO Inti Media
  • Subyek
    -
  • Cover Story
    Orang Minang Di Jakarta
  • Writer
    -
Orang Minang Di Djakarta
Rp. 60.000

Arsip Media Lainnya