Mengenal Seluk Beluk Perdagangan Ginjal

SEMBILAN penyidik Markas Besar Kepolisian RI menyisir ratusan berkas pasien di ruang rekam medis Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Kencana, Jakarta Pusat, pada Kamis dua pekan lalu. Dibantu beberapa tenaga medis, mereka mencari data 14 orang yang menjalani operasi transplantasi ginjal di rumah sakit pemerintah terbesar ini pada kurun 2013-2015. Aparat menelisik rekam medis ke-14 pasien tersebut untuk penyidikan kasus dugaan jual-beli ginjal. "Butuh delapan jam bagi penyidik untuk mencari dokumen yang dibutuhkan," kata Kepala Unit Tindak Pidana Perdagangan Manusia Direktorat Tindak Pidana Umum Badan Reserse Kriminal Polri, Ajun Komisaris Besar Arie Darmanto, Rabu pekan lalu. "Data itu jadi kunci bagi kami." Polisi membuka pengusutan skandal donor ginjal ilegal ini setelah menangkap tiga orang perantara jual-beli organ tubuh tersebut pada medio Januari lalu. Mereka adalah Kwok Herry Susanto, sebagai otak komplotan, serta dua kaki tangannya, Yana Priatna alias Amang dan Dedi Supriadi. Komplotan ini memperoleh Rp 300-500 juta untuk setiap ginjal yang mereka jual

Keywords :
Mengenal Seluk Beluk Perdagangan Ginjal,
  • Downloads :
    0
  • Views :
    28
  • Uploaded on :
    21-12-2023
  • Penulis
    Tim Penyusun PDAT
  • Publisher
    TEMPO Publishing
  • Editor
    PDAT
  • Subjek
    kesehatan
  • Bahasa
    Indonesia
  • Class
    -
  • ISBN
    -
  • Jumlah halaman
    60
Mengenal Seluk Beluk Perdagangan Ginjal
  • PDF Version
    Rp. 85.000

Order Print on Demand : Print on Demand (POD)