5000 Tahun Korupsi

Edisi: 49/29 / Tanggal : 2001-02-11 / Halaman : 90 / Rubrik : AK / Penulis : Murphy, Oren A. , Makarim, Nono Anwar ,


LOCKHEED diperkarakan oleh Departemen Kehakiman Amerika Serikat. Perusahaan itu dituduh menjual pesawat ke pemerintah RI dengan jalan menyogok pejabat. Yang menerima komisi 3 persen pertama-tama adalah perusahaan Dasaad-Musin Concern. Dasaad adalah pengusaha.

Apakah pengusaha yang menerima komisi harus dianggap melakukan korupsi? Bagaimana kalau penerima komisi adalah pengusaha yang punya pengaruh terhadap pemerintah? Bagaimana kalau Lockheed disuruh oleh pejabat tinggi RI untuk menunjuk Dasaad sebagai perantara? Apakah itu korupsi? Siapa yang korupsi: Lockheed, si pejabat, atau Dasaad?

Lockheed kemudian menyingkirkan Dasaad sebagai perantara dan langsung berhubungan dengan militer Indonesia. Komisinya meningkat menjadi 5 persen, dan dimasukkan ke rekening yayasan janda dan yatim ABRI. Apakah ini termasuk korupsi? Uang siapa sebenarnya yang 5 persen itu? Uang ABRI? Uang pemerintah? Bukankah ABRI bagian dari pemerintah? Kalau begitu, mengapa tidak dialokasikan dana dari anggaran belanja pemerintah saja?

Korupsi memang masalah kompleks. Ia berakar dan bercabang di seluruh masyarakat. Dalam arti luas, korupsi mencakup praktek penyalahgunaan kekuasaan dan pengaruh. Bentuk korupsi yang paling umum adalah "suap" atau "sogok", yaitu memberi sesuatu kepada pejabat agar ia melakukan sesuatu yang sebenarnya wajib dilakukannya secara cuma-cuma. Pemberian bisa berbentuk uang, mobil, tanah, perhiasan, rumah, seks, makanan dan minuman, emas atau perak, saham, perangkat golf-pendeknya hal-hal yang disukai oleh si pejabat.

Pembenaran suap beragam coraknya. Ada yang berpendapat, suap sebenarnya sekadar hadiah di antara kawan, kemurah-hatian yang tak ada hubungan dengan jabatan si penerima, imbalan pengganti tenaga dan pikiran yang telah diberikan oleh si pejabat. Arti suap masa kini merupakan hasil evolusi yang panjang.

Sebagai hakim di pengadilan banding Circuit 9 yang ahli seluk-beluk suap, John…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

A
Antara Solar dan Solar
1994-06-18

Pilot project diterjemahkan pilot proyek, atau status simbol asal kata symbol status. penerjemahan seperti itu…

I
INDONESIA DIINTERVENSI?
2003-01-12

Kemungkinan intervensi militer terhadap indonesia bukan isapan jempol. kemelut timor timur telah membuktikannya. di luar…

K
KITA MENGUNDANG INTERVENSI ASING?
2003-01-12

Banyaknya konflik internal telah dan akan mengundang intervensi asing ke indonesia. tapi tudingan mungkin lebih…