Para Istri Suka Pelesir ke Braga

Edisi: 08/44 / Tanggal : 2015-04-26 / Halaman : 96 / Rubrik : LAPSUS / Penulis : TIM LAPSUS, ,


BANDUNG ternyata kota yang menyenangkan bagi keluarga anggota delegasi Konferensi Asia-Afrika yang ikut orang tua atau pasangannya. Bahkan anak Jawaharlal Nehru, Pridarshani Nehru atau belakangan dikenal sebagai Indira Gandhi, amat kagum pada Blinden Instituut, sekolah spesialis mata di Bandung. "Dia merasa aneh Indonesia punya yang kayak gitu," ujar Romlah Rustandi Martakusumah.

Romlah, kini 93 tahun, salah satu liaison officer yang bertugas menemani para tamu wanita dan anak-anak anggota delegasi. Selain menemani Indira Gandhi, Romlah mendampingi istri beberapa anggota delegasi dan Norodom Buppha Devi, anak Raja Kamboja Norodom Sihanouk, yang ketika itu baru berusia 11 tahun.

Hari-hari konferensi seperti liburan bagi keluarga anggota delegasi. Menurut Romlah, para istri delegasi sering minta diajak ke Jalan Braga untuk membeli kain, kue, dan berbagai oleh-oleh di toko-toko suvenir di sepanjang jalan itu. "Braga waktu itu masih cantik," kata Romlah.

Lantaran punya pengalaman di bidang protokoler dan aktif di Partai Nasional Indonesia (PNI), Romlah diminta membantu panitia. Dia sering menjadi pembawa acara dalam kongres PNI dan berkenalan dengan petinggi…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

I
Ini Keringanan atau Deal yang Rasional?
1994-02-05

Setelah mou ditandatangani, penggubah lagu pop rinto harahap akan diakui kelihaiannya dalam bernegosiasi perkara utang-piutang.…

M
Modifikasi Sudah Tiga Kali
1994-02-05

Perundingan itu hanya antara bi dan pt star. george kapitan bahkan tidak memegang proposal rinto…

C
Cukup Sebulan buat Deposan
1994-02-05

Utang bank summa masih besar. tapi rinto harahap yakin itu bisa lunas dalam sebulan. dari…