Muhammadiyah: Mandek Atau Mundur

Muhammadiyah, organisasi berusia 73 tahun itu, yang dari awal berdirinya dianggap sebagai organisasi pembaru, sejak 1960-an dianggap macet. Memang, anggapan itu memancing perdebatan. Mereka anggota yang lebih muda juga tampak agak susah mengakui kemandekan Muhammadiyah. Para anggota PP Muhammadiyah sendiri menolaknya. Bila pembaruan itu terjemahan dari tajdid, kata Djarnawi Hadikusumo, Sekretaris PP, yang makna sebenarya justru melihat ke belakang (ke masa Nabi dan para sahabat), "Muhammadiyah tak pernah mandek." Tentu, ia tetap bergerak dengan prinsip kemurnian ajaranagama itu —bila itu ukurannya.

Keywords :
Muhammadiyah ,
  • Views :
    734
  • Tanggal Upload :
    31-12-2012
  • Edisi
    42/15
  • Tanggal Edisi
    1985-12-14
  • Rubrik
    Full Edition
  • Copyright
    PT TEMPO Inti Media
  • Subyek
    -
  • Cover Story
    Gembong Narkotik Australia di Vonis Mati; Bob Geldof Berang Di KBRI London
  • Writer
    -
Muhammadiyah: Mandek Atau Mundur
Rp. 60.000