Menyelam ke Dunia Lain

Edisi: 21/32 / Tanggal : 2003-07-27 / Halaman : 56 / Rubrik : KSH / Penulis : Chamin, Mardiyah, Cahyani, Dewi Rina, W.S. Endah


SEBELAS tahun sungguh tempo yang panjang. Selama itu pula Ni Putu Budi Yunari pontang-panting mencari tahu apa yang terjadi pada anak sulungnya, Gede Chandra Budi Astra. Lebih dari selusin dokter ternama di Jakarta dia datangi. Setiap dokter memberikan diagnosis yang berbeda. Sampai akhirnya, setahun yang lalu, seorang dokter spesialis anak menyuguhkan diagnosis yang lebih tepat: Gede positif menyandang sindrom autisme.

Ni Putu tidak sendirian. Para ahli yakin, ada banyak kasus diagnosis autisme datang terlambat melampaui usia balita. Selain soal kelalaian dokter, kelambanan ini juga disebabkan sindrom autisme yang hingga kini masih terbungkus misteri. "Terlalu banyak gray area, daerah abu-abu, dalam pembahasan autisme yang belum sepenuhnya dipahami," kata Dr. Hardiono D. Pusponegoro, dari Bagian Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI). Hardiono mengungkapkan hal ini dalam Kongres Nasional Autisme I di Jakarta, awal Juli lalu.

Sesungguhnya sindrom autisme—juga disebut kelainan tumbuh kembang yang menyebar (PDD: pervasive development disorder)—bukan fenomena baru. Pertama kali diidentifikasi pada 1943 oleh Leo Kanner, psikiater Universitas John Hopkins, AS, istilah autisme merujuk pada anak-anak yang asyik tenggelam dalam dunianya sendiri. Anak-anak yang tak sanggup berkomunikasi wajar tetapi kerap menyimpan daya intelektual tinggi. Ilmuwan tersohor Albert Einstein, misalnya, diduga autis karena perangainya yang sedikit eksentrik dan antisosial.

Kanner berteori bahwa autisme bersumber dari kelainan metabolisme yang dibawa sejak lahir. Selama puluhan tahun kemudian, pengertian autisme dikaburkan oleh penganut Freudian, yang memandang autisme sebagai buah dari asuhan ibu…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

A
Awas, Olahraga dan Rapuh Tulang
1994-05-14

Olahraga keras dan berlebihan bisa mengakibatkan rapuh tulang. pelari maraton, pebalet, atlet dayung, dan pelatih…

D
Dari Mana Raja Singa di Wamena?
1994-04-16

Banyak penduduk pedalaman irian jaya ditemukan mengidap penyakit kelamin. sejumlah pria pernah diundang "pesiar" ke…

C
Cangkok Cara Tegalrejo
1994-04-16

Rumah sakit tegalrejo semarang mencatat sukses mencangkok sumsum penderita talasemia. tanpa transfusi, pasien bisa hidup…