Saat Elmaut Menjemput Pablo

Edisi: 09/30 / Tanggal : 2001-05-06 / Halaman : 76 / Rubrik : IQR / Penulis : Suyono, Seno Joko , ,


Buih memutih, bulan Maret di Isla Negra, kulihat
ombak-ombak jadi riak, sampai buih menghilang
laut melimpah dari cangkir yang abadi
langit sunyi bersimpang-siur oleh sayap
burung-burung suci yang terbang jauh perlahan-lahan
dan warna-warna mulai menguning
bangkit perlahan bagai janggut di wajah pantai
dan aku dipanggil Pablo...

-- (Akhir Pesta, Pablo Neruda)

***

LAUT selalu memukau Pablo Neruda. Anyir ikan, nyanyian ombak, pekik camar. Saat tentara mengambil alih kekuasaan pada 11 September 1973, ia terbaring lemah di rumahnya di Isla Negra, yang terletak di tepi pantai. Semula, tentara menggeledah rumah Neruda yang lain di La Chascona, Santiago. Mereka memecahkan kaca-kaca jendela, merobek kasur-kasur, membakar poster, makalah, dan buku-bukunya. Belakangan, mereka kemudian memorak-porandakan rumah di Isla Negra dan menyegelnya.

Berita kematian Pablo Neruda lantas menjadi simpang-siur. Ada yang mengabarkan mayat Neruda terbaring di tengah pecahan beling barang pecah-belah buatan Kolombia koleksinya. Ada pula kabar bahwa Matilde Urrutia, istrinya, menutup peti mati Neruda dengan bunga, dan pengunjungnya hanya bisa melihat kepala Neruda yang menyembul melalui kaca. Tapi, yang pasti, Neruda meninggal di sebuah klinik di Santiago setelah dilarikan darurat dari Isla Negra.

Sebuah novel berjudul Burning Patience karya Antonio Skarmeta, novelis Cile yang hijrah ke Jerman Barat…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

D
Dan Sang Guru Berkata...
2004-04-18

Novel filsafat sophie's world menjadi sebuah jendela bagi dunia untuk melihat dunia imajinasi dan edukasi…

E
Enigma dalam Keluarga Glass
2010-04-11

Sesungguhnya, rangkaian cerita tentang keluarga glass adalah karya j.d. salinger yang paling superior.

T
Tapol 007: Cerita tentang Seorang Kawan
2006-05-14

Pramoedya ananta toer pergi di usia 81 tahun. kita sering mendengar hidupnya yang seperti epos.…