Setelah Tari Itu Dimainkan...
Edisi: 20/36 / Tanggal : 2007-07-15 / Halaman : 27 / Rubrik : NAS / Penulis : Setyarso, Budi, Asegaaf, Faisal, Touwe, Mochtar
DARI Los Angeles, Amerika Serikat, sesumbar itu dikumandangkan. âSudah saatnya Indonesia mengembalikan negara kami,â kata Alexander H. Manuputty, Presiden Republik Maluku Selatan. Empat tahun sudah ia bermukim di Amerika, setelah melarikan diri karena dituding aparat mengibarkan bendera disintegrasi.
Alex, kini 60 tahun, meminta pemerintah Indonesia membebaskan mereka yang ditahan akibat insiden cakalele. Ia pun meminta mereka yang luka diobati. Yang lain, âTidak perlu mereka dikejar-kejar.â
Katanya, tarian cakalele telah lama disiapkan RMSâorganisasi yang diklaim Alex beranggota 1,5 juta orang. Tujuannya, âMengumumkan kepada dunia internasional tentang keadaan Maluku yang sebenarnya.â Alex pun mengajak pemerintah Indonesia berunding.
Insiden cakalele yang disebut Alex adalah penari liar yang berhasil mendekati Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Jumat dua pekan lalu. Ketika itu Presiden hadir di Ambon untuk menghadiri peringatan Hari Keluarga Nasional.
Hujan mengguyur Ambon ketika 28 penari cakalele itu datang membawa parang dan tombak kayu. âMau apa?â kata Kepala Satuan Brigadir Mobil Kepolisian Daerah Maluku, Komisaris Besar Rahmat Hudail, yang sedang berpatroli, kepada salah seorang dari mereka. âMau menari, Pak,â kata mereka. Polisi itu berlalu.
Presiden tiba pukul 09.30 waktu setempat. Ambon dijaga sangat ketat sejak pagi. Lebih dari 2.500 polisi dan tentara diturunkan, 355 orang di antaranya berjaga di sekitar Kepala Negara. Mereka yang keluar-masuk mesti menunjukkan identitas khusus, yang ditandatangani pejabat provinsi dan Komando Daerah Militer Maluku.
Rombongan âpria penariâ itu terus bergerak. Karena dianggap mengganggu lalu lintas, mereka hendak dibubarkan seorang tamtama…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
Setelah Islam, Kini Kebangsaan
1994-05-14Icmi dikecam, maka muncul ikatan cendekiawan kebangsaan indonesia alias icki. pemrakarsanya adalah alamsjah ratuperwiranegara, yang…
Kalau Bukan Amosi, Siapa?
1994-05-14Setelah amosi ditangkap, sejumlah tokoh lsm di medan lari ke jakarta. kepada tempo, mereka mengaku…
Orang Sipil di Dapur ABRI
1994-05-14Sejumlah pengamat seperti sjahrir dan amir santoso duduk dalam dewan sospol abri. apa tugas mereka?