Kisruh Dana Perawatan Rel
Edisi: 15/42 / Tanggal : 2013-06-16 / Halaman : 104 / Rubrik : EB / Penulis : Jobpie Sugiharto,, Muhammad Muhyiddin, Ananda Putri,
Jaringan rel, sinyal, telekomunikasi, dan instalasi listrik yang compang-camping tampaknya masih akan memusingkan pengelola PT Kereta Api Indonesia (KAI). Soalnya, anggaran infrastruktur, perawatan, dan operasional sampai sekarang masih tak jelas nasibnya. Kementerian Perhubungan mengaku sudah mengusulkan anggaran Rp 1,7 triliun per tahun, tapi Kementerian Keuangan tak menerima usul itu dan menganggarkannya.
Kepada Tempo, Rabu pekan lalu, juru bicara Kementerian Perhubungan, Bambang S. Ervan, menjelaskan, dana perawatan itu ada di mata anggaran cadangan 999. Hanya dalam hitungan jam, bantahan pun tiba. \"Dalam anggaran kami tak ada alokasi itu,\" ucap Pelaksana Tugas Direktur Anggaran Askolani di Senayan, Jakarta.
Bahkan, menurut Askolani, usulan dana infrastructure, maintenance, and operational (IMO) untuk PT KAI masih dibahas di level pejabat eselon I antardepartemen. Belum diputuskan usulan dana IMO akan disisipkan lewat anggaran Kementerian Keuangan, Kementerian Perhubungan, atau Kementerian Badan Usaha Milik Negara. \"Tunggu saja,\" ujar Askolani.
Yang sudah pasti, anggaran IMO dicoret dari Rancangan APBN Perubahan 2013. Dalam anggaran negara yang akan disetujui Dewan Perwakilan Rakyat pada pertengahan Juni tak ada alokasi untuk belanja. \"Fokus pada anggaran kompensasi kenaikan harga bahan bakar minyak subsidi,\" kata Direktur Jenderal Anggaran Herry Purnomo, akhir Mei lalu, sehari sebelum pensiun.
Anggaran IMO amat vital bagi KAI. Menurut Undang-Undang Perkeretaapian Nomor 23 Tahun 2007,…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
SIDANG EDDY TANSIL: PENGAKUAN PARA SAKSI ; Peran Pengadilan
1994-05-14Eddy tansil pembobol rp 1,7 triliun uang bapindo diadili di pengadilan jakarta pusat. materi pra-peradilan,…
Seumur Hidup buat Eddy Tansil?
1994-05-14Eddy tansil, tersangka utama korupsi di bapindo, diadili di pengadilan negeri pusat. ia bakal dituntut…
Sumarlin, Imposibilitas
1994-05-14Sumarlin, ketua bpk, bakal tak dihadirkan dalam persidangan eddy tansil. tapi, ia diminta menjadi saksi…