Birokrasi, Dari Hindia Belanda

Edisi: 44/14 / Tanggal : 1984-12-29 / Halaman : 87 / Rubrik : KL / Penulis : ONGHOKHAM


REPUBLIK Indonesia adalah sebuah negara modern. Orang memang dapat mengatakan bahwa struktur dan ciri birokrasinya masih banyak menunjukkan sifat patrimonial, dengan kata lain, belum 100% cocok dengan model birokrasi modern seperti yang diberikan Max Weber. Namun, secara keseluruhan, asal usul dan struktur Republik Indonesia harus pula dicari dalam tradisi dan struktur negara modern.

Negara modern pertama, yang didirikan di Indonesia, adalah Hindia Belanda. Republik Indonesia sebagai lembaga kiranya harus diteliti dari lembaga negara Hindia Belanda ini, dan bukan dari kerajaan prakolonial, biarpun ada beberapa aspeknya yang masih berpengaruh. VOC Asal mula kekuasaan Belanda ditanamkan oleh VOC (Vereenigde Oost-Indische Compagnie) atau "Kompeni". Badan ini sebuah perseroan perdagangan yang memiliki status politik di Asia. Ia memiliki angkatan perang dan berhak mengadakan perjanjian.

Di Indonesia, khususnya di Jawa, VOC membangun kedudukan politisnya melalui perjanjian dengan raja-raja Mataram dan para penguasa lain di pesisiran. Kompeni umumnya memihak para penguasa yang ada, dalam menghadapi para pemberontak. Maka, sejak semula penguasa setempat dipertahankan, bahkan diperkuat. Artinya, struktur sosial politis pribumi diawetkan.

Hal itu juga karena VOC tidak memiliki aparat kepegawaian dan militer yang cukup untuk berkuasa sepenuhnya. Ia harus menyerahkan urusan memerintah kepada penguasa pribumi. Elite pribumi inilah yang diserahi masalah tata tertib, pengumpulan pajak, penanaman hasil agraria untuk ekspor, pengerahan tenaga kerja, dan lain-lain. Sifat hubungan VOC dengan penguasa pribumi masih bersifat kontrak: VOC membeli hasil agraria untuk ekspor tertentu, dengan harga tertentu pula.

Dengan demikian, VOC berfungsi sebagai…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

O
OPEC, Produksi dan Harga Minyak
1994-05-14

Pertemuan anggota opec telah berakhir. keputusannya: memberlakukan kembali kuota produksi sebesar 24,53 juta barel per…

K
Kekerasan Polisi
1994-05-14

Beberapa tindak kekerasan yang dilakukan anggota polisi perlu dicermati. terutama mengenai pembinaan sumber daya manusia…

B
Bicaralah tentang Kebenaran
1994-04-16

Kasus restitusi pajak di surabaya bermula dari rasa curiga jaksa tentang suap menyuap antara hakim…