KOTA TEMBOK YANG RAWAN

Edisi: 03/11 / Tanggal : 1981-03-21 / Halaman : 42 / Rubrik : SEL / Penulis :


DENGAN wajah ketakutan gadis berusia 15 tahun itu bergegas masuk ke sebuah gelanggang remaja. Ia minta dicarikan pekerjaan, "supaya bisa keluar dari sini." Andy Lok, direktur gelanggang remaja itu menolak, karena ia belum mencapai usia layak bekerja. Beberapa bulan berselang Andy mendengar gadis itu menjadi penghuhi wilayah 'lampu merah' dijual ayahnya sendiri ke rumah pelacuran.

Peristiwa itu terjadi di dalam Kota Tembok Kowloon (Kowloon Walled City), daerah seluas 2,5 ha yang dikepung pusat perdagangan dan pemukiman yang padat. Bagai pulau di tengah samudra, Kota Tembok sebagian dari Hongkong yang megah itu seperti tak terjamah undang-undang.

Hampir sepanjang sejarah Hongkong, status hukum Kota Tembok tak pernah jelas. Pemerintah Inggris salalu mengelak membicarakanya. Kalau hal itu dilakukan, masalah yang rawan pasti tersenggol, yaitu; kontrak sewa Hongkong. Secara resmi RRC tak pernah mengakui kontrak ini.

Sebuah pasal dalam perjanjian tahun 1898 menjamin penguasa Cina yang bermukim di Kota Tembok mengatur dirinya sendiri. Inggris pernah mencabut pasal itu. Tapi ketika Inggris bersitegang…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

Z
Zhirinovsky, Pemimpin dari Jalanan
1994-05-14

Vladimir zhirinovsky, ketua partai liberal demokrat, mencita-citakan terwujudnya kekaisaran rusia yang dulu pernah mengusai negara-negara…

J
Janji-Janji dari Nigeria
1994-03-12

Di indonesia mulai beredar surat-surat yang menawarkan kerja sama transfer uang miliaran rupiah dari nigeria.…

N
Negeri Asal Surat Tipuan
1994-03-12

Republik federasi nigeria, negeri yang tak habis-habisnya diguncang kudeta militer sejak merdeka 1 oktober 1960.…