MEMUKUL KYAI TAHUNAN

Edisi: 10/01 / Tanggal : 1971-05-08 / Halaman : 17 / Rubrik : AG / Penulis :


APABILA dua kjai jang tua dan dianggap keramat dipukuli
kepalanja didepan masdjid, Indonesia boleh geger. Dan benar:
orang berdjubel memenuhi alun-alun, dan ramailah pesta Sekaten
tahun ini.

; Kjai Guntur Madu dan Kjai Guntur Sari, dua buah gamelan jang
berumur lebih 400 tahun, dipukul tiap tanggal 6-12 Rabiulawal.
Begitu mereka digotong dengan chidmad dari dalem-dalem
kesultanan Jogja dan kesunanan Surakarta, dan diturunkan didua
buah rumah-rumahan chusus dikiri-kanan masdjid agung
masing-masing. Dan begitu para pri jagung mengutjapkan
bismillah, membatja doa bagaikan mantra dan mengajunkan pukulan
pertama. Maka berdentang satu-persatu suara magis jang agung,
bulat dan djatuh.

; Ghur. Dari djarak 2-3 kilometer orang hanja mendengar kling dan
klong jang mudjizat itu. Tapi begitu mendekat gerbang masdjid
jang riuh-rendah, sebanjak 40-an bunji-bunjian menjambut mereka
ganti berganti: 32 laras lendro dan pelog, dua buah gender, tiga
gendang, empat buah bonang besar ketjil, plus instrumen mukibat
satu-satunja jang punja sangkut paut dengan kehidupan masdjid
diseluruh…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

M
Menyebarkan Model Kosim Nurzeha
1994-04-16

Yayasan iqro menyiapkan juru dakwah, ada di antaranya anggota abri berpangkat mayor, yang mengembangkan syiar…

S
Sai Baba, atau Gado-Gado Agama
1994-02-05

Inilah "gerakan" atau apa pun namanya yang mencampuradukkan agama-agama. pekan lalu, kelompok ini dicoret dari…

S
Siapa Orang Musyrik itu?
1994-02-05

Mui surabaya keberatan sebuah masjid dijadikan tempat pertemuan tokoh dari berbagai agama, berdasarkan surat at…