IMAN & AGAMA, SATU PERBANDINGAN

Edisi: 09/03 / Tanggal : 1973-05-05 / Halaman : 37 / Rubrik : AG / Penulis :


YANG barangkali tidak usah anda fikirkan adalah ini: apakah
keimanan anda kepada Tuhan termasuk keimanan absolut, atau
relatif. Lebih persis: apakah anda seorang theis absolut ataukah
theis relatif. Demikianlall umumnya kita berniat hanya menjadi
orang yang baik, dengan sejauh mungkin mengamalkan ajaran yang
kita anut. Tapi bila soalnya dilanjutkan sampai ke taraf ilmu
atau filsafat sebuah renungan mengenai hal itu boleh saja
berusaha mendapatkan beberapa kenyataan yang menarik. Bulctin
Arena Pemikian Paham-Paham Keagamaan - yang diusahakan oleh
Nurcholish Madjid, Utomo Dananjaya dan Usep Fathuddie pada
edisinya yang keempat bulan Pebruari mengemukakan masalah itu.
Sebagai salah-satu di antara tiga artikel dua yang lain tentang
kosmologi oleh Ir. KJ Wassil dan metode mempeljari Islam,
terjemahan Johan Effendi dari Prof. Syed Hussein Alatas --
masalah keimanan ini dikemukakan oleh Ahmad Wahib (almarhum) di
bawah judul Atheisme dan Theisme, lang Relatif dan Absolut.

; Dengan segera tampak bahwa sebuah kecenderungan yang kurang
populer di kalangan Islam pada masa-masa terakhir ini,
dimunculkan lewat tulisan itu. Ini adalah kecenderungan untuk
melihat masalah keimanan dan penolakan-iman dalam diri seseorang
- tanpa bertolak dari dalil-dalil agama, tapi dari
kesimpulan-kesimpulan keilmuan yang murni. Untuk itu Ahmad Wahib
meminjam tipologi tentang atheisme dan theisme dari filosof
Kanada Leslie Dewart. Menurut ini filosof baik atheisme maupun
theisme dibagi ke dalam 'relatif dan absolut'. Mari didengar
uraiannya.

; Sasaran peneropongan. Satu atheisne disebut atheisme relatif,
manakah keyakinan tidak adanya Tuhan merupakan hasil dari
argumentasi yang mendahului. Sebagai contoh: pendirian filosof
Perancis JP Sartre yang mengingkari adanya Tuhan. Pendirian ini
merupakan natijah (hasil) dari pemilihan terhadap dua alternaif:
atau Tuhan ada, atau manusia bebas. Kedua-duanya, menurut
Sartre, tidak bisa bersatu. Sartre sendiri memilih alternatif
bahwa manusia sungguh-sungguh…

Keywords: -
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

M
Menyebarkan Model Kosim Nurzeha
1994-04-16

Yayasan iqro menyiapkan juru dakwah, ada di antaranya anggota abri berpangkat mayor, yang mengembangkan syiar…

S
Sai Baba, atau Gado-Gado Agama
1994-02-05

Inilah "gerakan" atau apa pun namanya yang mencampuradukkan agama-agama. pekan lalu, kelompok ini dicoret dari…

S
Siapa Orang Musyrik itu?
1994-02-05

Mui surabaya keberatan sebuah masjid dijadikan tempat pertemuan tokoh dari berbagai agama, berdasarkan surat at…