Paul Ricoeur: Jalan Meli Ngkar Dalam Filsafat
Edisi: 15/34 / Tanggal : 2005-06-12 / Halaman : 148 / Rubrik : KL / Penulis : Kleden, Ignas , ,
Seperti halnya para filosof lainnya pada abad ke-20, Ricoeur mencoba menemukan kembali aktualitas filsafat, setelah pekerjaan filsafat dalam menggarap metafisika (yaitu yang berhubungan dengan segala apa yang niscaya, tetap, dan tak berubah dalam alam dan kehidupan manusia) dianggap ketinggalan zaman dan tidak ada relevansinya untuk dunia sekarang. Filsafat sekarang diharuskan membuka dialog yang radikal dengan segala bidang ilmu pengetahuan yang membentuk kehidupan dunia modern, maupun dengan berbagai masalah yang muncul dari modernitas itu sendiri. Ini dilakukan dari dua jurusan. Dari satu pihak para ilmuwan mengajukan pertanyaan filosofis tentang alam maupun tentang manusia yang dicoba dijawab dengan menggunakan informasi ilmu pengetahuan sebagaimana yang dilakukan oleh Anthony Giddens di Inggris dan Pierre Bourdieu di Prancis untuk ilmu-ilmu sosial, ataupun yang dilakukan oleh Carl Friedrich von Weizsaecker untuk ilmu-ilmu kealaman di Jerman. Dari jurusan lainnya, para filosof menyerbu masuk ke dalam bidang ilmu-ilmu sosial dan ilmu alam dan memanfaatkan informasi ilmu pengetahuan untuk menjawab pertanyaan filosofis yang diajukannya. Jalan seperti ini ditempuh oleh Juergen Habermas di Jerman dan Paul Ricoeur di Prancis.
Dilahirkan di Valence, sebelah tenggara Prancis, pada 27 Februari 1913, masa hidup 92 tahun menjadi dokumen tentang pengabdian Paul Ricoeur kepada pemikiran dan pengembangan filsafat. Menulis 20 buku dan kurang lebih 600 esai yang sangat berpengaruh, dia mengajukan beberapa pertanyaan mendasar yang menyibukkan dirinya dan merangsang penelitian filosof lainnya. Bertumbuh dalam lingkungan Protestan yang taat, dia sejak dini telah ditakdirkan untuk akrab dengan apa yang dinamakan penderitaan. Kehilangan ibu ketika dia berumur…
Keywords: -
Artikel Majalah Text Lainnya
OPEC, Produksi dan Harga Minyak
1994-05-14Pertemuan anggota opec telah berakhir. keputusannya: memberlakukan kembali kuota produksi sebesar 24,53 juta barel per…
Kekerasan Polisi
1994-05-14Beberapa tindak kekerasan yang dilakukan anggota polisi perlu dicermati. terutama mengenai pembinaan sumber daya manusia…
Bicaralah tentang Kebenaran
1994-04-16Kasus restitusi pajak di surabaya bermula dari rasa curiga jaksa tentang suap menyuap antara hakim…