Maut Di Ulang Tahun Perkawinan

Edisi: Edisi / Tanggal : 2020-04-11 / Halaman : / Rubrik : HK / Penulis :


PERCAKAPAN terakhir itu berlangsung pada Sabtu siang, 4 April lalu. Wakil Jaksa Agung Arminsyah meminta Ketua Mercedes One Make Race Iswahyudi bertandang ke rumahnya di kompleks Tanjung Mas Raya, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Tiba di perumahan itu sekitar pukul 14.00, Iswahyudi tak buru-buru ke rumah Armen—panggilan akrab Iswahyudi kepada Arminsyah. Ia malah menuju rumah koleganya, Tomi Hadi, yang berada di kompleks yang sama dengan Arminsyah untuk kongko sebentar. Di sana, ia malah diberi tahu Rico, menantu Tomi, bahwa Armen dan Tomi sedang menjajal mobil di jalan.
Mereka punya rencana besar pada hari itu. Ketiganya adalah pencinta otomotif dan kolektor beragam mobil. Siang itu, Iswahyudi berencana membicarakan rencana Arminsyah yang ingin menghidupkan lagi mobil Mercedes-Benz S-Class buatan 1964. Mobil lawas ini dikenal dengan sebutan Mercy Batman.
Namun rencana itu ambyar. Sekitar setengah jam setelah tiba di rumah Tomi, ia menerima kabar buruk. “Ada teman mengabarkan Bang Armen kecelakaan di ruas tol Jagorawi,” kata Yudi—panggilan akrab Iswahyudi.
Iswahyudi bergegas memacu mobilnya ke lokasi kecelakaan. Ia mengajak Rico dan dua orang lain. Salah satunya ajudan Arminsyah. Mereka menggunakan dua mobil. Setengah jam kemudian, Yudi dan mobil lain tiba di lokasi.
Mobil Nissan Skyline GT-R V6 AT berkelir putih yang dikendarai Arminsyah menubruk pembatas jalan tol Jagorawi Kilometer 13 arah Jakarta. Mobil seharga setidaknya Rp 1,6 miliar itu terbakar hebat. Yudi melihat bodi mobil itu mulai menghitam karena hangus terbakar.
Mereka sempat berusaha memadamkan api yang berkobar dari dalam mobil. Bersama petugas Jasa Marga dan polisi, Iswahyudi sampai menyetop mobil tangki air yang tengah melintas. Tapi usaha menolong Arminsyah itu tak berhasil.
Arminsyah meninggal di lokasi kejadian. Menurut salah seorang saksi, tubuh Arminsyah terjepit di dalam mobil yang terbakar. Pria 59 tahun itu tak sendirian di belakang dasbor. Seorang penumpang pria bernama Edward menemaninya menyetir.
Edward selamat, tapi terluka cukup parah. Petugas membawa Edward ke Rumah Sakit Harapan…

Keywords: KecelakaanKejaksaan Agung | Jaksa AgungWakil Jaksa Agung Arminsyah
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

V
Vonis Menurut Kesaksian Pembantu
1994-05-14

Tiga terdakwa pembunuh marsinah dijatuhi hukuman 12 tahun penjara. pembela mempersoalkan tak dipakainya kesaksian yang…

H
Hitam-Hitam untuk Marsinah
1994-05-14

Buruh di pt cps berpakaian hitam-hitam untuk mengenang tepat satu tahun rekan mereka, marsinah, tewas.…

P
Peringatan dari Magelang
1994-05-14

Seorang pembunuh berencana dibebaskan hakim karena bap tidak sah. ketika disidik, terdakwa tidak didampingi penasihat…