Uang Kaget Setelah Safari
Edisi: Edisi / Tanggal : 2021-06-05 / Halaman : / Rubrik : NAS / Penulis :
BERKALI-KALI dicecar wartawan perihal rencana pembelian alat utama sistem senjata, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto malah menuding juru warta lebih tahu persoalan itu. Ia ogah menjelaskan detail belanja alutsista yang memakan anggaran lebih dari Rp 1.700 triliun tersebut. “Kok kamu tahu? Lebih tahu kamu,” ujar Prabowo seusai rapat dengan Komisi Pertahanan Dewan Perwakilan Rakyat, Rabu sore, 2 Juni lalu. Tujuh jam sebelumnya, Prabowo menggelar rapat tertutup dengan Komisi Pertahanan. Pertemuan itu berlangsung setelah dokumen rancangan Peraturan Presiden tentang Pemenuhan Kebutuhan Alat Peralatan Pertahanan dan Keamanan Kementerian Pertahanan dan Tentara Nasional Indonesia Tahun 2021-2024 beredar ke publik. Dalam draf tersebut terlihat Kementerian Pertahanan berniat membelanjakan duit hingga US$ 124,995 miliar. Sebagian besar dana tersebut berasal dari utang luar negeri yang bunganya mencapai hampir Rp 200 triliun. Menurut Prabowo, umur alat utama sistem senjata Indonesia sudah tua sehingga harus diganti. Dia mengklaim sudah membuat konsep rencana induk pertahanan dan menyusun kebutuhan anggarannya. Rancangan itu masih perlu didiskusikan dengan lembaga lain, seperti Kementerian Keuangan dan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional. Rencana belanja alat-alat…
Keywords: Kementerian Pertahanan, Prabowo Subianto, Alat Utama Sistem Persenjataan | Alutsista TNI, Nanggala 402, 
Artikel Majalah Text Lainnya
Setelah Islam, Kini Kebangsaan
1994-05-14Icmi dikecam, maka muncul ikatan cendekiawan kebangsaan indonesia alias icki. pemrakarsanya adalah alamsjah ratuperwiranegara, yang…
Kalau Bukan Amosi, Siapa?
1994-05-14Setelah amosi ditangkap, sejumlah tokoh lsm di medan lari ke jakarta. kepada tempo, mereka mengaku…
Orang Sipil di Dapur ABRI
1994-05-14Sejumlah pengamat seperti sjahrir dan amir santoso duduk dalam dewan sospol abri. apa tugas mereka?