Gurihnya Bisnis Umrah Saat Ramadan

Edisi: 7 Apri / Tanggal : 2024-04-07 / Halaman : / Rubrik : EB / Penulis :


TAHUN ini, Ricky Nugraha menghabiskan sepuluh hari terakhir Ramadan di Tanah Suci Mekah. Di sana, pria 34 tahun ini menunaikan umrah bersama ibu dan kakak perempuannya. Ricky, yang berangkat dari Jakarta pada 31 Maret 2024, menjalankan rangkaian ibadah umrah mulai 1 April dan kembali ke Indonesia pada 13 April 2024. “Tadinya mau berangkat lebih awal, tapi terlambat daftar," kata staf digital strategist sebuah perusahaan di Jakarta ini pada 25 Maret 2024.
Untuk berangkat ke Tanah Suci, Ricky dan keluarganya memakai jasa biro travel umrah Wisata Halal di Tangerang Selatan, Banten, milik kenalan kakaknya. Awalnya Ricky merencanakan dua kali ibadah umrah, yang pertama buat dirinya dan kedua untuk “badal” mendiang ayahnya. Rupanya, rencana Ricky tak selaras dengan kebijakan pemerintah Arab Saudi tahun ini. “Arab Saudi membatasi satu anggota jemaah melaksanakan satu umrah selama Ramadan,” ujarnya.
Keberangkatan Ricky bertepatan dengan 10 hari terakhir Ramadan sehingga paket yang ia ambil adalah Umroh Itikaf Mekkah. Wisata Halal membuka program ini untuk 42 peziarah umrah. Dalam paket ini, setiap anggota jemaah harus membayar Rp 39,9 juta untuk perlengkapan umrah, tiket pesawat, visa umrah, kamar hotel bintang tiga selama 10 malam di Mekah dan dua malam di Madinah, transportasi bus privat, serta jasa mutawif dan pemandu tur.
Dengan fasilitas serupa, harga yang harus dibayar Ricky lebih mahal daripada biaya umrah awal Ramadan yang ditawarkan Wisata Halal. Misalnya, untuk keberangkatan pada 5-13 Maret 2024, biayanya Rp 27,9 juta. 

Jemaah umrah asal Indonesia berswafoto dengan latar belakang Jabal Rahmah di Mekkah, Arab Saudi, Desember 2022. Antara/Muhammad Iqbal
Penawaran paket khusus berikut harga yang lebih mahal adalah hal lumrah saat Ramadan. Manajer Chatour Travel, Haykal Rafsanjany, mengatakan harga paket umrah Ramadan bervariasi dari Rp 33,5 juta hingga Rp 54 juta. “Sedangkan umrah reguler atau bulan biasa mulai Rp 25 juta,” katanya. Para calon anggota jemaah, menurut Haykal, sudah mengetahui adanya kenaikan permintaan saat Ramadan. Karena itu, mereka biasanya memesan paket umrah dua atau tiga bulan sebelum keberangkatan.
Ada faktor selain permintaan yang mempengaruhi biaya umrah. “Ada pengaruh inflasi dan biaya operasional yang meningkat," ucap Haykal. Beban terberat ongkos umrah, menurut dia, adalah harga tiket pesawat dengan proporsi 55-60 persen dari total biaya. 
Berbeda dengan Chatour Travel, Ventour, biro travel umrah dan haji di bawah PT Ventura Semesta Wisata, sudah menyiapkan paket umrah Ramadan empat bulan sebelumnya. Konsultan travel Ventour, Natasya, mengatakan harga yang makin tinggi mendekati akhir Ramadan tak menyurutkan permintaan peziarah. “Justru makin banyak yang ingin melaksanakan umrah sekaligus iktikaf,” ujarnya. “Bahkan ada permintaan paket sebulan penuh selama Ramadan sampai Idul Fitri.”
Ventour menyediakan empat program umrah saat Ramadan tahun ini, yaitu…

Keywords: Arab SaudiKementerian AgamaUmrahUmrah MandiriBisnis Umrah
Rp. 15.000

Artikel Majalah Text Lainnya

S
SIDANG EDDY TANSIL: PENGAKUAN PARA SAKSI ; Peran Pengadilan
1994-05-14

Eddy tansil pembobol rp 1,7 triliun uang bapindo diadili di pengadilan jakarta pusat. materi pra-peradilan,…

S
Seumur Hidup buat Eddy Tansil?
1994-05-14

Eddy tansil, tersangka utama korupsi di bapindo, diadili di pengadilan negeri pusat. ia bakal dituntut…

S
Sumarlin, Imposibilitas
1994-05-14

Sumarlin, ketua bpk, bakal tak dihadirkan dalam persidangan eddy tansil. tapi, ia diminta menjadi saksi…