Tni Kembali Gunakan Istilah Opm
Edisi: 14 Apr / Tanggal : 2024-04-14 / Halaman : / Rubrik : NAS / Penulis :
TNI Kembali Gunakan Istilah OPM
TENTARA Nasional Indonesia kembali menggunakan istilah Organisasi Papua Merdeka atau OPM untuk menyebut kelompok bersenjata di Papua. Penamaan terhadap mereka yang bergabung dan terlibat dalam Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) ini merupakan instruksi Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto yang dikeluarkan pada 5 April 2024.Agus mengklaim penyebutan OPM mengikuti istilah yang dipakai oleh kelompok bersenjata. “Mereka sendiri yang menamakan diri TPNPB bersama OPM,” kata Agus di kawasan Menteng, Jakarta, Rabu, 10 April 2024.Kepala Pusat Penerangan TNI Mayor Jenderal Nugraha Gumilar mengatakan pengembalian istilah lama ini bertujuan agar tentara tidak ragu-ragu menindak kelompok bersenjata di Papua. “Perubahan nama itu merupakan komitmen TNI melindungi prajurit di lapangan,” tutur Nugraha ketika dihubungi Tempo, Jumat, 12 April 2024.
Baca Juga:
Nasib Anak Pengungsi di Papua yang Tewas Akibat Gizi Buruk
Istilah OPM menegaskan bahwa kelompok tersebut adalah kombatan. Menurut hukum humaniter, kombatan bisa menjadi korban dalam konflik bersenjata. Ketua Badan Pengurus Centra Initiative Al Ara mengatakan penamaan OPM terhadap kelompok bersenjata di Papua akan membuat konflik di Papua terus menyala. Ia menilai TNI telah melegitimasi operasi militer untuk menghadapi kelompok pro-kemerdekaan Papua.Sedangkan mantan anggota Komisi Nasional Hak Asasi Manusia, Amiruddin, meminta Panglima TNI mengklarifikasi perubahan istilah kelompok kriminal bersenjata menjadi OPM. Ia mendorong pemerintah dan Dewan Perwakilan Rakyat mengkalkulasi konsekuensi yang disebabkan oleh perubahan…
Keywords: Pelanggaran HAM, Mahkamah Agung, Jokowi, Konflik di Papua, OPM, Konflik Papua, Aktivis Lingkungan, TPNPB, Hasbi Hasan, Rumoh Geudong, 
Artikel Majalah Text Lainnya
Setelah Islam, Kini Kebangsaan
1994-05-14Icmi dikecam, maka muncul ikatan cendekiawan kebangsaan indonesia alias icki. pemrakarsanya adalah alamsjah ratuperwiranegara, yang…
Kalau Bukan Amosi, Siapa?
1994-05-14Setelah amosi ditangkap, sejumlah tokoh lsm di medan lari ke jakarta. kepada tempo, mereka mengaku…
Orang Sipil di Dapur ABRI
1994-05-14Sejumlah pengamat seperti sjahrir dan amir santoso duduk dalam dewan sospol abri. apa tugas mereka?