Siapa Mau Jadi Hakim?

Banyakkah orang yang kepingin jadi hakim? Dibandingkan dengan minat menjadi jaksa atau pegawai di Departemen Keuangan, sebenarnya jumlah ini tak seberapa. Maklum, para pelamar barangkali lebih terpesona akan kegagahan seorang jaksa atau cepat menduga bahwa Departemen Keuangan cukup "basah". Di Jakarta bayangan kehidupan hakim memang menarik, konon bisa kaya, tapi bagaimana hakim-hakim yang di daerah, yang arus perkara juga tak seberapa? Agaknya tak salah orang mengira bahwa orang yang kepingin jadi hakim di saat sekarang adalah idealis - biarpun ia dijanjikan tunjangan kira-kira 400%, seperti juga untuk guru (tapi masih di bawah pegawai Departemen Keuangan). Seperti yang dialami para calon hakim angkatan tahun 1971. Banyak duri yang harus dirasakan rupanya, sebelum mereka boleh dengan tenang hati duduk di singgasana pengayoman.

Keywords :
Hadi Purnomo ,
  • Views :
    585
  • Tanggal Upload :
    26-02-2013
  • Edisi
    34/04
  • Tanggal Edisi
    1974-10-26
  • Rubrik
    Full Edition
  • Copyright
    PT TEMPO Inti Media
  • Subyek
    -
  • Cover Story
    Hadi Purnomo SH
  • Writer
    -
Siapa Mau Jadi Hakim?
Rp. 60.000